Sunday, May 29, 2016

Sejarah 5 Universitas Ternama di Indonesia

Sejarah 5 Universitas Ternama di Indonesia
sejarah kampus Indonesia
Binggung habis lulus SMA mau ngapain..... mau santai dulu tidak ngapa-ngapain, cari kerja biar nanti punya banyak tabungan di hari kedepan, atau mau melanjutkan studi kejenjang yang lebih tinggi lagi. Buat yang sudah lulus SMA dan mau melanjutkan lagi kulia, berikut sejarah lima   universitas terbaik versi dikti:





1. Universitas Gadja Mada (UGM)
Universitas Gadja Mada (UGM) Yogyakarta
Rangking pertama universitas akreditasi A dikti adalah Universitas Gadja Mada (UGM) merupakan universitas pertama yang dibanggun oleh pemerintah Indonesia setelah Indonesia merdeka, Universitas ini didirikan pada tanggal 19 Desember 1949. Universitas yang terletak di kota Yogyakarta ini awalnya hanya memiliki enam fakultas sekarang memiliki 18 fakultas, satu pascasarjana (S2 dan S3) dan satu sekolah Vokasi, UGM merupakan uviversitas tertua di Indonesia sebagai pengembang Pancasila dan sebagai universitas pembina di Indonesia. (Baca Juga : Konsep Umum Metodelogi Penelitian)
(Peletakan baru pertama UGM oleh Ir. Soekarno)
Sebagian besar fakultas di UGM mempunyai beberapa jurusan atau satuan prodi. kegiatan perkuliahan UGM dituangkan dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi yang terdiri atas pendidikan, pengajaran, penelitian dan pengabdian masyarakat, untuk melihat informasi-informasi fakultas dan jurusan di UGM bisa langsung menuju website resmi ugm.ac.id

2.  Institut Pertanian Bogor (IPB)
Institut Pertanian Bogor (IPB)
Institut Pertanian Bogor merupakan kampus petanian yang terletak di kota Bogor, IPB Bogor resmi memisahkan diri dari Universitas Indonesia (UI) pada tanggal 1 September 1963, hal ini berdasarkan keputusan resmi Menteri Perguruan Tinggi dan Ilmu Pengetahuan (PTIP) nomer 92/1963 yang kemudian disahkan secara resmi oleh presiden Indonesia yang pertama no 279/1965, pada saat itu IPB yang berada pada naungan UI mempunyai 2 Fakultas menjadi 5 Fakultas, yaitu Fakultas Pertanian, Fakultas Kedoteran Hewan, Fakultas Perikanan, Fakultas Peternakan dan Fakultas Kehutanan, untuk info resmi tentang IPB sekarang ini bisa mengunjungi web ipb.ac.id


3. Universitas Sebelas Maret (UNS)
UNS Surakarta Solo
Universitas Sebelas Maret (UNS) merupakan universitas yang berada di kota Surakarta, sejarah cikal bakal UNS bisa diruntut mulai tahun 1950-an, pada masa itu kota Solo mempunyai untuk mendirikan universitas negeri sendiri menginggat Solo menjadi kota pusat kebudayaan pulau Jawa, Pada tahun 1963 di kota Solo berdiri Unversitas Kota Praja Surakarta, universitas ini berdiri atas inisiatif pemerintah daerah pada saat itu, pada tahun 1968 Universitas Saraswati mengajukan diri untuk menjadi universitas negeri, pada tahun 1975 bersama dengan delapan universitas swasta yang berada disekitas kota Surakarta dengan nama Universitas Gabungan Surakarta (UGS), pada penghubung akhir tahun Desember 1975 menteri Pendidikan dan Kebudayaan meninjau UGS dan menyatakan bahwa UGS pada tanggal 11 Maret 1976 resmi di-negeri-kan, maka berubahlah nama UGS menjadi UNS (Universitas Sebelas Maret).  Sekarang UNS menyediakan program pendidikan mulai dari Diploma, Sarjana hingga Doktoral, info lengkap bisa mengunjungi web uns.ac.id/id

4. Universitas Airlangga (UNAIR)
Universitas Airlangga Kampus C
Universitas Airlangga (UNAIR) merupakan perguruan tinggi yang terletak di kota Surabaya Jawa timur, universitas ini resmi didirikan pada tanggal 10 November 1954 bertepatan dengan hari pahlawan yang ke-9. sebelum resmi didirikan pada tanggal 9 dan 11 Oktober 1847 diusulkan kepada pemerintah Hindia Belanda untuk mengumpulan pemuda dan pemudi Jawa yang berbakat untuk menjadi tenaga kesehatan, akhirnya pada tahun 1849 memaluli keputusan pemerintah  didirikan NIAS (Nederlandsch Indische Arsten School). (Baca juga: 7 Jenis Kopi Indonesia yang Mendunia)
Logo UNAIR diambil dari stempel parabu Airlangga
Setelah Indonesia merdeka, pada tahun 1948 Universitas Airlangga menjadi bagian dari Universita Indonesia yang mempunyai 2 fakultas yakni fakultas kedokteran dan fakultas kedokteran gigi, pada tanggal 10 November 1954 UNAIR diresmikan oleh presiden Indonesia.

5.  Institut Pertanian Bogor (ITB)
ITB kampus Jatinangor
 Institut Teknologi Bandung (ITB), ITB didirikan pada 3 Juli 1920 oleh pemerintah Hindia Belanda dengan nama Technische Hogeshool , pada tanggal 3 Juli mewisuda lulusan pertama insiyur Indonesia salah satu diantaranya adalah presiden pertama Indonesia Ir. Soekarno. Pada tanggal 1 April 1944 ITB dibuka kembali oleh  pemerintah Jepang dengan nama Bandoeng Kogya Daigaku, setelah Indonesia merdekan nama kampus dirubah menjadi Sekolah Tinggi Teknik Bandung dan pada tahun 1946 Sekolah Tinggi Teknik Bandung di pindah ke Yogyakarta menjadi bagian dari UGM (STT UGM Yogyakarta). Pada tanggal 2 Maret 1959 ITB diresmikan oleh president pertama Indonesia Ir. Soekarno, pada tahun itu juga rektor pertama ITB dilantik, pada tahun 1979 Program Pascasarjana ITB dibuka. (Baca juga: 6 Cara meningkatkan Semangat Kerja di Pagi Hari)
Sekarang ITB Bandung menjadi salah satu kampus favorit di Indonesia, untuk melihat fakultas dan jurusan kampus ITB bisa menggunjungi web www.itb.ac.id 




No comments:

Post a Comment